Isi dari title tag JAVATECH | News, Smartphone, Fotografi

Friday 20 November 2015

Asem-Asem Daging khas Semarang

Masih punya stok daging di kulkas namun bingung mau masak apa? ini dia resep terbaru yang My Javanese Food bagikan yaitu Resep Asem-Asem Daging Khas Semarang. Makanan ini bercita rasa manis, pedas dan asam, pokoknya menggoda selera. Berbahan baku daging sapi, buncis, asam jawa dan perpaduan rempah lainnya membuat makanan satu ini sangat digemari. Berikut resepnya.
Bahan
·         500 gram daging sapi, bagian sengkel
·         150 gram buncis, iris serong
·         3 buah cabai merah besar, iris serong
·         3 buah cabai hijau besar, iris serong
·         10 butir bawang merah, iris tipis
·         4 siung bawang puti, iris tipis
·         4 buah tomat hijau, potong-potong
·         25 gram gula merah, sisir halus
·         2 cm lengkuas, memarkan
·         3 sdm minyak untuk menumis
·         2 lembar daun salam
·         4 sdm kecap manis
·         2 sdt air asam jawa
·         1 1/2 sdt garam
·         2 liter air
Cara Membuat
1.    Langkah pertama rebus daging sampai daging empuk. Setelah daging benar-benar empuk, angkat daging, kemudian potong-potong. Lalu masukkan kembali ke dalam kaldu mendidih, sisihkan.
2.    Setelah itu panaskan minyak, lalu tumis bawang putih, bawang merah, cabai hijau, cabai merah, lengkuas, daun salam, dan tomat hijau sampai beraroma harum dan matang. Angkat, lalu masukkan ke dalam rebusan daging.
3.    Terakhir tambahkan irisan buncis, kecap manis, garam, air asam jawa, dan gula merah. Masak sampai matang. Angkat, sajikan.

Cukup mudah bukan membuatnya ? Bahan-bahan yang dibutuhkan juga gampang dicari. Nah, selain Resep Asem-Asem Daging khas Semarang, masih banyak lagi referensi masakan lainnya yang bisa dicoba dirumah. Selamat mencoba.

Thursday 19 November 2015

Garam asem

Garam asem termasuk salah satu makanan sehat karena minim lemak. Kenapa? Karena proses memasak gareng asem  yang dikukus. Sesuai dengan namanya, garang asem memiliki cita rasa yang khas, yaitu rasa masam dan gurih. Rasa asem dihasilkan oleh belimbing wuluh yang memang merupakan bahan dan sekaligus bumbu utama dari resep garam asem ini. 

Bagi anda yang ingin mencicipi nikmatnya garang asem ini tidak perlu repot-repot jauh ke Jawa Tengah. karena resep masakan nusantara akan membagikan resep masakan garang asem khas Jawa tengah ini khusus untuk anda. jadi anda juga bisa berkreasi dan menambah wawasan kuliner anda tentang masakan tradisonal indonesia.

 Resep masakan garang asem khas Jawa Tengah

Bahan dan bumbu utama garang asem ayam:
·         1 buah jeruk nipis yang diperas airnya
·         1 ekor ayam yang dipotong dengan ukuran kecil (24-30 bagian)
·         60 buah cabai rawit utuh (kira-kira 1 ons)
·         12 buah belimbing wuluh ukuran sedang potong dengan ukuran 1/2 cm
·         1 1/2 sendok teh garam
·         1/4 sendok teh gula pasir
·         8 lembar daun salam yang di iris menjadi 3 hingga 4 bagian
·         2 cm irisan lengkuas


Bumbu-bumbu yang dihaluskan:
·         12 siung bawang merah
·         4 siung bawang putih
·         6 butir kemiri yang di sangrai (goreng tanpa minyak)
·         2 cm jahe
·         1/2 sendok teh merica/lada bubuk


Tambahan:
  • Lembaran daun pisang secukupnya untuk membungkus dan potongan lidi untuk menyemat
  • Irisan cabe merah untuk mempercantik (garnish)



Cara Pengolahan :
  1. Cuci bersih potongan ayam kemudian lumuri dengan perasan air jeruk nipis dan diamkan selama kurang lebih selama 15 hingga 30 menit supaya ayam tidak terasa amis.
  2. Ambil wadah yang cukup besar berupa baskom kemudian masukkan semua bumbu-bumbunya kecuali daun salam, cabe rawit dan lengkuas.
  3. Aduk hingga rata kemudian sebelum dibungkus dengan daun pisang, tempatkan daun salam, potongan lengkuas dan cabe rawit (sesuai selera) diatasnya. Bungkus ayam dengan daun pisang yang dibungkus dengan plastik kemudian sematkan dengan potongan lidi.
  4. Siapkan dandang (steamer) diatas kompor untuk mengukus.
  5. Kukus selama kurang lebih 45 menit hingga 1 jam dengan api sedang.
  6. Angkat, kemudian sajikan.


Tips mengolah ayam garang asem:
  1. Jangan menggunakan terlalu banyak garam karena dikhawatirkan rasa asin akan menghilangkan rasa asam yang khas.
  2. Gunakan plastik untuk membungkus daun pisang supaya bungkusan tidak bocor pada saat proses mengukus.
  3. Jangan menggunakan santan, karena warna putih yang terlihat saat garang asem matang bukan hasil dari santan kelapa akan tetapi dari kemiri.
  4. Jika Anda menggunakan steamer (presto), maka tekstur ayam garang asem akan terasa lebih lembut dan empuk.


Nah itulah ulasan mengenai Resep masakan garang asem khas Jawa Tengah. cukup mudah kan, bahan-bahan membuat garang asem khas jawa tengah inpun mudah kita jumpai.

Resep Cilok Ayam Bumbu Seblak

Resep Cilok Ayam Bumbu Seblak – Cilok (singkatan dari aci dicolok) adalah makanan rakyat khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung Kanji (aci dalam bahasa sunda) yang kenyal dengan di tambahkan bumbu pelengkap seperti sambal kacang, Kecap,dan Saus.
Cilok bentuknya bulat-bulat seperti bakso, hanya saja berbeda bahan dasarnya. Karena terbuat dari bahan dasar tepung kanji maka cilok jika dimakan rasanya kenyal. Tak hanya disukai oleh anak-anak, pada zaman modern ini ternyata hapir semua orang menyukai cilok, seperti para mahasiswa dan orang tua.
Kali ini myjavanesefood akan menghadirkan resep cilok dengan kombinasi ayam bumbu seblak. Semoga dengan resep ini cilok kreasi Anda makin menggoda. Selamat mencoba.

Bahan :
250 gr tepung tapioka
3 sendok makan tepung terigu
200 ml air panas mendidih
Garam secukupnya
Air untuk merebus secukupnya
Isi:
100 gr ayam fillet, potong dadu kecil
2 siung bawang putih, haluskan
Garam dan merica bubuk secukupnya
Bumbu seblak (haluskan):
8 butir bawang merah
2 siung bawang putih
5 cm kencur
30 buah cabai rawit
Garam dan gula pasir secukupnya
Cara membuat: 
  1. Isi: Lumuri ayam dengan bawang putih, garam, dan merica bubuk hingga rata. Goreng dalam minyak panas hingga matang dan kecokelatan, angkat dan tiriskan.
  2. Campurkan tepung tapioka dan tepung terigu, tambahkan garam, aduk rata.
  3. Tuang air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan menjadi kalis dan bisa dibentuk.
  4. Ambil satu sendok teh adonan, isi dengan ayam goreng, bentuk bulatan.
  5. Didihkan air, masukkan bulatan, masak hingga adonan mengapung. Tunggu beberapa saat agar adonan benar-benar matang, angkat dan tiriskan.
  6. Bumbu seblak: Panaskan 3 sendok minyak goreng, tumis bumbu halus, garam, dan gula pasir hingga harum dan matang.

Resep Sambal Goreng Ati Ampela

Resep Sambal Goreng Ati Ampela – Pasti anda sudah sangat sering melihat sambal goreng ati di meja prasmanan atau buffet pada acara-acara pernikahan. Sambal goreng ati merupakan lauk yang digemari banyak orang dan cocok jika disandingkan dengan sup sayur.
Mungkin anda ingin mencoba memasak sambal goreng ati di rumah anda? Silakan mencoba resep sambal goreng ati persembahan kami berikut ini.
Note: Jika kurang suka menggunakan hati atau ampela ayam Anda bisa menggunakan hati sapi sebagai penggantinya. Rebus terlebih dulu hati sapi kemudian potong-potong sesuai dengan kebutuhan.

Bahan:
500 gram kentang, dipotong kotak, digoreng
7 buah hati ampela ayam, direbus, dipotong 4 bagian
20 buah mata petai, dibelah 2 bagian
2 siung bawang putih, diiris tipis
3 butir bawang merah, diiris tipis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
4 buah cabai merah besar, dibuang biji, diiris serong
2 sendok teh garam
1 sendok makan gula merah
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
6 butir bawang merah
4 buah cabai merah besar
4 buah cabai merah keriting
1 sendok teh terasi, dibakar

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, dan lengkuas sampai layu.
  2. Masukkan cabai merah iris dan bumbu halus. Aduk sampai harum.
  3. Masukkan petai, kentang, dan hati ampela. Aduk rata.
  4. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata.
  5. Tuang santan. Aduk sampai matang dan kental.

Resep Ikan Nila Lombok Ijo

Resep Ikan Nila Lombok Ijo – Ikan nila biasanya hanya dimasak sebatas goreng atau panggang saja. Mari mencoba resep nila khas Boyolali berikut. Rasa lombok ijo (cabai hijau) yang tidak sepedas cabai merah akan memberikan citarasa tersendiri pada masakan ikan nila anda.
Bahan yang diperlukan :
2 ekor ikan nila ukuran sedang, dikerat -kerat
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh air jeruk nipis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
200 ml air
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
minyak untuk menggoreng
Bumbu Iris:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
5 buah cabai hijau besar
5 buah cabai rawit hijau

Langkah-langkah :
  1. Lumuri ikan nila dengan garam, merica, dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
  2. Goreng ikan hingga merekah.
  3. Tumis bumbu iris, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
  4. Masukkan air, kecap, garam, gula, dan merica. Masak hingga mendidih.
  5. Masukkan ikan. Aduk sampai bumbu tercampur rata dan meresap

Wednesday 18 November 2015

Telur Pindang Pelengkap Gudeg

Telur Pindang Pelengkap Gudeg – Bila Anda pernah menyantap gudeg, pasti Anda pernah juga menikmati telur berwarna merah yang memiliki rasa yang cukup berbeda dari telur rebus biasa. Tak sulit membuat telur pindang yang biasa disajikan bersama gudeg ini. Dengan bahan dan cara di bawah ini Anda dapat membuatnya sendiri di rumah untuk pelengkap gudeg ataupun dinikmati bersama sajian lainnya.
Bahan yang diperlukan :
10 butir telur atau secukupnya
5 lembar daun salam
5 lembar daun jambu batu
2 batang serai, keprek, simpulkan
4 cm lengkuas, keprek
1 sdm garam
1/4 kg gula jawa/ merah
kecap manis

Langkah-langkah :
  1. Tempatkan air dalam panci, masukkan semua bahan, rebus telur selama 30 menit.
  2. Angkat telur, pukul-pukul dengan punggung sendok sayur hingga kulit retak, lalu rebus kembali selama 45 menit.
  3. Angkat dan siap disajikan bersama gudeg maupun sajian lainnya.



Rawon

Rawon adalah makanan yang paling terkenal di Jawa Timur, kuahnya yang enak, serta rasanya yang gurih, membuat rawon banyak di suka oleh hampir setiap kalangan. Saat memasak rawon, gunakan api sedang saat merebus dagingnya, dan gunakan api kecil saat merebus daging dan kuahnya agar lebih meresap. sajikan rawon dengan pelelngkapnya, serta di dampingi dengan kuah rawon, di jamin anda akan ketagihan. Kita bisa beli daging rawon sebanyak 500 gram, pilih daging rawon yang segar dan kita bisa membeli daging rawon di pasar tradisional. Kita bisa menjumpai rawon di berbagai daerah. Semoga resep masakan jawa ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Bahan yang diperlukan :
500 gr daging rawon
2 lembar daun jeruk
2 batang daun bawang, iris tipis
1.2 liter air
Minyak untuk menumis bumbu
Bahan bumbu yang dihaluskan :
5 siung bawang putih
7 siung bawang merah
1/2 sendok makan ketumbar, sangrai
3 buah kluwek, ambil isinya lalu rendam air panas
3 cm jahe, bakar
3 buah cabai rawit kecil
3 butir kemiri, sangrai
2 cm lengkuas, memarkan
3 buah cabai merah besar
2 ruas kunyit, bakar
1/2 sendok teh garam
Bahan pelengkap rawon nguling :
Peyek udang
Telur asin
Taoge pendek 
Sambal terasi

Cara membuat rawon 

  1. Rebus daging dalam air hingga mendidih dan matang, angkat dan saring air kaldunya, sementara dagingnya potong potong sesuai selera.
  2. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan daun jeruk dan irisan daun bawang, aduk hingga bumbu matang dan harum, masukkan tumisan bumbu ke dalam air kaldu, masak hingga mendidih.
  3. Masukkan daging yang telah di potong potong, masak hingga mendidih dan harum, setelah matang dan bumbu meresap hingga ke daging, segera angkat dan taburi dengan bawang merah goreng.
  4. Sajikan rawon dengan nasi putih dan bahan pelengkapnya.
Demikian resep cara membuat rawon , rawon ini sebenarnya bisa disajikan dengan lontong atau kupat ... maknyus pastinya bertambah lezat dan enak...........